Oktober 09, 2007

Sambungan dari 10 hal kesalahan dalam ngeblog

3. posting yang terburu buru

saya yakin semua blogger pernah melakukan kesalahan ini - dan gw juga pernah ;)). ada sebuah cerita bagus dan berkeinginan untuk cepat-cepat mempublikasikannya, akan tetapi karena terburu-buru, lupa untuk melakukan pengecekan dan langsung menekan tombol publish post. bagaimanapun akan selalu ada kesalahan dalam sebuah posting. sebelum anda menekan tombol publish post, sebaiknya sisakan waktu anda untuk memeriksa ulang postingan untuk memastikan bebas dari kesalahan. jika anda menemukan kesalahan setelah mempost, betulkan secepatnya.


4. tidak bersifat personal.
sebuah blog bukanlah CNN atau News.com. orang-orang membaca blog anda untuk mendapatkan opini anda dan cara pandang anda. maka berikanlah kepada mereka.

5. menjadi seorang copas. =))
apa yang menjadikan blog anda berdiri (eksis) diantara jutaan blog didunia maya? apakah blog anda unik atau hanya sekedar copas?

anda dapat menulis hal yang sama dengan blog tetangga, tapi anda harus menambahkan pandangan anda untuk menjadikannya unik. jangan hanya mengcopas postingan blog lain. berikan opini anda karena itulah inti dari blogging. hal yang paling unik dari blog anda adalah anda sendiri.

6. tidak mereply comment yang masuk.

sebuah blog adalah komunikasi dua arah akan tetapi banyak blogger melupakannya. ketika pembaca berkomentar dalam blog anda, berikanlah mereka jawaban. jika tidak ada yang memberikan komentar cobalah tinggalkan alamat email anda.

bersambung lagi yaa.... hihihihi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar